Pages

Selasa, 29 November 2011

"Jangan sakiti Aku!" - Bumi

Golbal Warming bukanlah kalimat yang baru pertama kali kita dengar belakangan ini. Sering kali kita dengar kata "Global Warming", baik itu di media cetak/ elektronik, di lingkungan kita, bahkan dalam ilmu pengetahuan.

Usia bumi yang semakin tua dan penuh sesak oleh pertumbuhan penduduk yang melonjak beberapa tahun ini, harusnya dapat menyadarkan kita. Betapa pentingnya menjaga kelestarian alam kita dan seisinya.

Melakukan hal yang kelihatannya simple, seperti membuang sampah di tempat sampah secara benar, melakukan penghematan energi, menanam pohon di lingkungan kita, merupakan tindakan yang simple, yang sederhana tapi bisa membawa dampak yang besar bagi bumi, tempat kita tinggal.

Dampak "Terkecil" Global Warming


Dampak "terkecil" dari efek Global Warming yang paling bisa kita rasakan adalah, perubahan iklim di beberapa negara. Contoh: Indonesia, saat ini sudah untuk dapat di prediksi kapan musim hujan dan kapan musim kemarau. Efeknya? Suhu udara meningkat drastis.

Pohon-pohon jumlahnya berkurang di muka bumi ini. Efeknya? Satwa-satwa yang sebagai "raja" di habitatnya merasa terusik. Banyak yang mati dan kehilangan tempat tinggal.

Es di Kutub Utara mencair. Efeknya? Banjir besar di pastikan akan menghantui bumi.

Dell : Perusahaan Teknologi Yang Ramah Lingkungan


Greenpeace menobatkan Dell, sebagai perusahaan teknologi yang ramah lingkungan, di peringkat kedua. Dell dipuji karena janjinya untuk mengurangi emisi sebesar 40 persen pada tahun 2020 dan memiliki pernyataan kebijakan berkelanjutan yang terbuka.


Wow! Itu artinya Dell Agent harus turut serta menjaga bumi seperti yang Dell lakukan. Membantu Dell dalam melaksanakan visi dan misinya bagi Bumi kita ini. :)


Do It Now!


Bukan jamannya lagi, kita khawatir akan terjadinya pemanasan secara global. Ini saatnya kita, Dell Agent sebagai generasi muda sebagai penggerak orang-orang di sekitar kita untuk mulai peduli sama bumi, tempat tinggal kita!

Hal terkecil dan terbaik yang bisa kita lakukan untuk bumi kita, lakukan itu...SEKARANG!

Gak mau kan, kalau sampai nanti kita bisa mendengar bumi berkata,"Jangan Sakiti Aku...."





1 komentar:

  1. iya, setuju, siapa lagi yang bisa mencegah selain kitanya...

    BalasHapus